Apa Itu Avsec ??

PENGERTIAN AVSEC (Aviation Security)

AVSEC (Aviation Security) Adalah Personil Yang Telah (WAJIB) Memiliki Lisensi / Surat Tanda Kecakapan Petugas (STKP) Yang Diberi Tugas & Tanggung Jawab Di Bidang Keamanan Penerbangan. (Peraturan Direktur Jenderal Perhubungan Udara Nomor:SKEP/2765/XII/2010 Bab I Butir 9)


Dalam Lisensi Tersebut Dijelaskan Kewenangan Petugas Keamanan Penerbangan (AVSEC) Dan Jika Sudah Memiliki Lisensi Maka Sudah Dinyatakan Memiliki Kompetensi Untuk Melaksanakan Tugas Pengamanan Penerbangan Oleh Direktur Jendral Perhubungan Udara.


Tapi Nggak Gampang Loh, Buat Dapetin Lisensi AVSEC Tersebut.. Melainkan Harus Mengikuti Pelatihan & Pendidikan Khusus AVSEC (Aviation Security). Dan Yang Menyelenggarakan Diklat AVSEC (Aviation Security) Harus Mendapat Persetujuan Dari Direktorat Jendral Perhubungan Udara Seperti PSPP Penerbangan.


Pendidikan & Pelatihan Dasar Bagi Personel Keamanan, Meliputi :

Basic Aviation Security (BASIC AVSEC)


Junior Aviation Security (JUNIOR AVSEC)


Senior Aviation Security (SENIOR AVSEC)


Pendidikan & Pelatihan Lanjutan Bagi Personel Keamanan, Antara Lain :

Avsec Management


Crisis Management


Quality Control


Instructor


Risk Management


Inspector/ Auditor


Negotiation


Human Factor


Investigator


Profilling


Dalam Menjalankan Tugasnya Petugas AVSEC (Aviation Security) Juga Memiliki Pedoman Yang Terdapat Pada Regulasi Penerbangan, Baik Nasional Maupun International. Keren Bangetkan AVSEC Ada Regulasi Internationalnya Segala. Sok Kebarat-Baratan Banget.


Memang Begitu, Pernah Dengar Ngak ICAO.?? ICAO Itu Singkatan Dari International Civil Aviation Organitation, Merupakan Sebuah Organisasi Penerbangan Sipil Internasional Dibawan PBB. ICAO Mempunyai Aturan-Aturan Penerbangan Yang Disebut ANNEX.


Aturan Keamanan Penerbangan Terdapat di ANNEX 17 Security – Safeguarding International Civil Aviation Against Acts Of Unlawful Interference. Jadi Setiap Negara Yang Menjadi Anggota ICAO Harus Mematuhi Aturan Yang Dibuat Oleh ICAO Tersebut


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jenis-Jenis Light Pada Pesawat Udara

Two Letter Code Maskapai Yang Berada Di Indonesia

Three Letter Code Bandara